Fakta Penyakit Autoimun yang Mengejutkan dan Terus Meningkat!

Fakta Penyakit Autoimun yang Mengejutkan dan Terus Meningkat!
Fakta Penyakit Autoimun yang Mengejutkan dan Terus Meningkat!

Istilah autoimun sering muncul belakangan ini. Banyak orang mulai didiagnosa mengalami penyakit autoimun. Kondisi ini bukanlah hal sepele dan dapat menyerang segala usia. Berbagai organ pada tubuh bisa rusak jika tidak segera dirawat.

Penyakit autoimun sendiri bermacam-macam jenisnya dengan ciri-ciri berbeda. Sekarang ini ada lebih dari 80 jenis penyakit autoimun yang mempengaruhi seluruh bagian tubuh! Gejala autoimun bisa dimulai dari hal ringan seperti perut kembung atau sendi yang pegal, hingga lanjut ke komplikasi yang serius.

Yuk, simak pengertian autoimun dan fakta-fakta penting lainnya mengenai penyakit tersebut berikut ini!

Baca Juga :   Mengenal Tentang Kesehatan Hati Untuk Hari Tua

Apa itu Penyakit Autoimun?
Penyakit autoimun adalah kondisi dimana sistem imun tubuh menyerang sel tubuh diri sendiri. Sistem kekebalan setiap orang berfungsi untuk melawan infeksi dari zat asing seperti virus, bakteri, dan partikel penyakit lainnya. Namun, untuk penderita autoimun, sistem kekebalan mengira sel sehat sebagai zat asing.

Fakta-fakta Penyakit Autoimun

  1. Autoimun Sering Menyerang Wanita

Tahukah kamu, penyakit autoimun merupakan salah satu penyebab kematian terbanyak untuk wanita di segala usia (hingga umur 64 tahun)?

Hampir 80 persen orang yang menderita penyakit autoimun adalah wanita, terutama antara umur 15 sampai 44. Bahkan untuk sindrom Sjogren, salah satu tipe autoimun, memiliki rasio penderita wanita-pria sebesar 9:1.

Baca Juga :   Ketahui Pilihan Obat Pusing dan Mual Sesuai Penyebabnya

Nah, mengapa autoimun lebih sering menyerang wanita dibanding pria? Hal ini masih dipertanyakan.

Wanita sebenarnya memiliki sistem kekebalan yang lebih kuat daripada pria. Buktinya, pria 2 kali lipat lebih rentan terkena kanker dan infeksi. Ada kemungkinan, sistem imun yang terlalu kuat juga berisiko terlepas kendali. Tentunya, ini hanya sebuah hipotesa.

  1. Autoimun karena Faktor Genetik

Meski masih belum ditemukan penyebabnya, penyakit autoimun pastinya bisa diturunkan dalam keluarga. Uniknya, setiap orang bisa memiliki jenis autoimun yang berbeda.

Misalnya satu orang didiagnosa diabetes, yang lainnya bisa saja mengidap lupus. Tapi pastinya masih ada faktor lain yang menyebabkan reaksi sistem imun ini.

  1. Jumlah Penderita Autoimun Terus Meningkat
Baca Juga :   Beberapa Hal yang Membuat Diet Kamu Selalu Gagal

Beberapa jenis autoimun terus meningkat di seluruh dunia, terutama lupus, diabetes tipe 1, rematik, penyakit Crohn, dan sklerosis ganda. Bahkan ada jenis autoimun seperti penyakit Crohn yang naik hingga 300% dalam waktu 10 tahun!

Para peneliti masih bingung akan penyebab autoimun yang terus naik. Yang pasti genetik bukan penyebab sepenuhnya. Genetik tidak berubah secepat itu dalam jangka waktu yang pendek.